Bupati Maros Monitoring Tera dan Tera Ulang Timbangan di Pasar Tramo Maros

    Bupati Maros Monitoring Tera dan Tera Ulang Timbangan di Pasar Tramo Maros
    Bupati Maros Monitoring Tera dan Tera Ulang Timbangan di Pasar Tramo Maros

    MAROS -   Cegah terjadinya selisih takaran dalam bertransaksi, Bupati Maros HAS Chaidir Syam didampingi Kepala Dinas Koperasi UMK dan Perdagangan serta Camat Turikale memonitoring Alat Ukur, Takar, Timbang dan Perlengkapannya (UTTP) di Pasar Tramo, Kamis (16/09/2021).

    Bersama pihak Unit Meteorologi Legal Kabupaten Maros, Bupati beserta rombongannya turun langsung memonitoring dan mensosialisasikan tentang kewajiban Ter dan Tera Ulang terhadap UTTP sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

    Tera adalah tanda uji pada alat ukur dan  Tera Ulang adalah pengujian kembali secara berkala terhadap UTTP dan ukuran yang dipakai dalam perdagangan sehingga dapat memastikan akurasi setiap alat ukur, alat takar dan alat timbang.

    Pentingnnya sosialisasi Tera danTera Ulang  untuk menumbuhkan kesadaran bagi pedagang mengenai pentingnya sikap jujur dan bertanggungjawab dalam berdagang sehingga tujuan dari UU Nomor 2 Tahun 1981 tentang Metrologi Legal dan UU Nomor 8 tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen yakni memberikan kepuasan kepada pembeli dapat tercapai.

    Tera dan Tera Ulang timbangan wajib dimiliki oleh setiap pedagang agar mencegah terjadinya kecurangan atau selisih takaran dalam bertransaksi antar pembeli, selain membantu masyarakat mendapatkan pelayanan perdagangan yang maksimal dapat pula membantu  meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Maros melalui retribusi yang diterima demi menunjang pembangunan.

    Kunjungan dalam rangka monitoring Bupati kali ini sekaligus memantau aktivitas jual beli, mendengar masukan para pedagang dan melihat langsung kondisi Pasar Tramo.  (***)

    MAROS SULSEL
    Jamaluddin, M.M.

    Jamaluddin, M.M.

    Artikel Sebelumnya

    Seklur Pallantikang Pantau Pasar Rakyat...

    Artikel Berikutnya

    Kakan Kemenag Abd. Hafid Hadir Rekonsiliasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah

    Ikuti Kami