Jelang Nataru, Kakankemenag Maros bersama FKUB Rapat Koordinasi

    Jelang Nataru, Kakankemenag Maros bersama FKUB Rapat Koordinasi
    Jelang Nataru, Kakankemenag Maros bersama FKUB Rapat Koordinasi

    MAROS - Perayaan Natal dan Tahun Baru 2022 (Nataru), Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Maros menggelar rapat koordinasi yang difasilitasi Pemkab Maros melalui Badan Kesbangpol. Rapat berlangsung di Ruang Rapat Kantor Bupati Maros, Senin (20/12/2021).

    Rapat yang dipandu langsung Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Maros Towadeng, menyampaikan terkait latar belakang diadakannya rapat : masalah keagamaan dan kerukunan umat beragama terutama jelang Nataru.

    “Kamtibmas terkait pelaksanaan Nataru ini salah satu substansi diadakan rapat. Bagaimana menjaga stabilitas dan kerukunan umat beragama. Jadi masukan dan saran tokoh dan pelaku dalam menjaga stabilitas kehidupan sangat diharapkan dalam menjaga keseimbangan dan kerukunan umat beragama di Kabupaten Maros”, kata Kepala Kesbangpol.

    Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Kabupaten Maros Abd. Hafid M. Talla yang hadir saat kegiatan mengungkapkan bahwa menghadapi Nataru di Kabupaten Maros, menurutnya sangat kondusif karena selalu ada ruang komunikasi yang terbangun antar umat beragama.

    “Apalagi masalah keumatan, apa pun disampaikan melalui ruang komunikasi yang tetap terbuka lebar. Perbedaan paham keyakinan itu sejak dulu. Saya secara pribadi tidak khawatir. Meskipun ada kelompok yang menjustifikasi kebenaran dan merasa benar sendiri. Ini juga fakta yang tidak bisa disepelekan dan butuh kewaspadaan”, ungkapnya.

    “Saya minta komunikasi tetap diutamakan. Sebagai cara utama dalam menghadapi masalah dan untuk menghadirkan solusi dari masalah sosial keagamaan yang bisa saja muncul”, tutupnya.

    Sedangkan Ketua FKUB Kabupaten Maros Abdul Mannan, mengharapkan mudah-mudahan perayaan Nataru di Kabupaten Maros terjamin aman seperti tahun-tahun sebelumnya.

    Rapat koordinasi juga dihadiri beberapa elemen dan unsur masyarakat anggota FKUB Kabupaten Maros.

    Reporter : Ulya Sunani   (***)

    MAROS SULSEL
    Jamaluddin, M.M.

    Jamaluddin, M.M.

    Artikel Sebelumnya

    Perkuat Kesiapan Sukarelawan, PMI Maros...

    Artikel Berikutnya

    Vaksinasi Covid-19 di Kelurahan Pallantikang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Perkuat Soliditas TNI, Polri Dan Pemerintah Jelang Pilkada, Kapolda Sulsel Berkunjung Ke Forkopimda
    Semangat Tak Kenal Lelah, Satgas TMMD Kodim 1805/Raja Ampat dan Warga Terus Bangun RTLH Meski Panas Terik Menghadang
    Kapolda Sulsel Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat dan Sertijab Kapolres Maros
    Bakamla RI Lepas KN. Pulau Dana-323 untuk Muhibah ke Vietnam dan Singapura

    Ikuti Kami